Fluksi Medan Magnet - Medan
magnet tidak bisa kasat mata namun buktinya bisa diamati dengan kompas
atau serbuk halus besi. Daerah sekitar yang ditembus oleh garis gaya
magnet disebut gaya medan magnetik atau medan magnetik. Jumlah garis
gaya dalam medan magnet disebut fluksi magnetik.
Gambar 1. Belitan kawat berinti udara dan garis-garis gaya magnet.
Menurut satuan internasional besaran fluksi magnetik (Φ) diukur dalam Weber, disingkat Wb dan didefinisikan dengan:
”Suatu
medan magnet serba sama mempunyai fluksi magnetik sebesar 1 weber bila
sebatang penghantar dipotongkan pada garis-garis gaya magnet tsb selama
satu detik akan menimbulkan gaya gerak listrik (ggl) sebesar satu volt”
Weber = Volt x detik
[Φ] = 1 Voltdetik = 1 Wb
Belitan kawat yang dialiri arus listrik DC maka didalam inti belitan akan timbul
medan magnet yang mengalir dari kutub utara menuju kutub selatan, seperti diperlihatkan pada gambar 2.
Gambar 2. Daerah Pengaruh medan magnet.
Pengaruh
gaya gerak magnetik akan melingkupi daerah sekitar belitan yang
diberikan warna arsir. Gaya gerak magnetik (θ) sebanding lurus dengan
jumlah belitan (N) dan besarnya arus yang mengalir (I), secara singkat
kuat medan magnet sebanding dengan amper-lilit.
θ = I . N
[θ] = Amper-turn
dimana;
θ = Gaya gerak magnetik
I = Arus mengalir ke belitan
N = Jumlah belitan kawat
Contoh : Belitan kawat sebanyak 500 lilit, dialiri arus 2 A.
Hitunglah a) gaya gerak magnetiknya b) jika kasus a) dipakai 1000 lilit berapa besarnya arus ?
Jawaban :
a) θ = I . N = 500 lilit x 2 A = 1.000 Ampere-lilit
b) I = θ /N = 1.000 Amper-lilit/1000 lilit = 1 Ampere.
Kuat Medan Magnet-
Dua belitan berbentuk toroida dengan ukuran yang berbeda diameternya.
Belitan toroida yang besar memiliki diameter lebih besar, sehingga
keliling lingkarannya lebih besar. Belitan toroida yang kecil tentunya
memiliki keliling lebih kecil. Jika keduanya memiliki belitan (N) yang
sama, dan dialirkan arus (I) yang sama maka gaya gerak magnet (Θ = N.I)
juga sama. Yang akan berbeda adalah kuat medan magnet (H) dari kedua
belitan diatas.
Persamaan kuat medan magnet adalah:
Dimana:
H = Kuat medan magnet
lm = Panjang lintasan
θ = Gaya gerak magnetik
I = Arus mengalir ke belitan
N= Jumlah belitan kawat
Contoh
: Kumparan toroida dengan 6.000 belitan kawat, panjang lintasan magnet
30cm, arus yang mengalir sebesar 200 mA. Hitung besarnya kuat medan
magnetiknya
Jawaban :
H = I.N/Im = 0,2 A. 6.000 / 0,3 = 4000 A/m
Kerapatan Fluksi Magnet
- Efektivitas medan magnetik dalam pemakaian sering ditentukan oleh
besarnya “kerapatan fluksi magnet”, artinya fluksi magnet yang berada
pada permukaan yang lebih luas kerapatannya rendah dan intensitas
medannya lebih lemah, sedangkan pada permukaan yang lebih sempit
kerapatan fluksi magnet akan kuat dan intensitas medannya lebih tinggi.
Kerapatan fluksi magnet (B) atau induksi magnetik didefinisikan sebagai:
“fluksi persatuan luas penampang”
Satuan fluksi magnet adalah Tesla. Persamaan fluksi magnet adalah:
Dimana;
B = Kerapatan medan magnet
Φ = Fluksi magnet
A = Penampang inti
Contoh
: Belitan kawat bentuk inti persegi 50mm x 30 mm, menghasilkan
kerapatan fluksi magnet sebesar 0,8 Tesla. Hitung besar fluksi
magnetnya.
Jawaban: B = Φ/ A, maka Φ = B.A = 0,08T x (0,05 m x 0,03 m) = 1,2 mWb